Boyband SHINee akan comeback ke industri musik K-Pop dengan merilis bagian ketiga dari album MISCONCEPTIONS.
Menurut kantor berita lokal, SHINee akan menggabungkan tiga bagian album yakni MISCONCEPTIONS OF YOU, OF ME, dan OF US. Album kompilasi itu akan memberikan tambahan 2 lagu baru yakni Selene 6.23 dan Better off di mana sang vokalis utama, Jonghyun terlibat dalam menulis liriknya.
Sebagai tambahan, member SHINee juga terlibat dalam perencanaan album mulai dari mendesain konsep sampai memilih lagu untuk memperlihatkan cerita musik mereka dan mencakup berbagai emosi.
Album comeback SHINee ini merupakan pertumbuhan dan kematangan SHINee yang menunjukkan sisi berbeda mereka sebagai seorang selebritis. Lagu Selene 6.23 juga menampilkan pianist Yiruma yang semakin menyegarkan lagu tersebut. Sementara itu lagu Better Off berbicara mengenai kesedihan atas perpisahan yang teruntai indah dalam lirik.
Sementara itu dalam berita lainnya disebutkan bahwa SHINee baru saja merilis lagu Boys Meet U di Jepang, seperti dilansir soompi.com.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar